Anak adalah titipan yang diberikan Allah kepada kita. Sebuah tanggungjawab yang diemban oleh pasangan suami istri karena harus mendidiknya, menjaganya serta tidak kalah pentingya adalah memberikan kesempatan kepadanya untuk berkembang serta mengarahkannya agar menjadi manusia yang berguna bagi Agama, Bangsa serta keluarga.
Tidak semua pasangan diberikan tanggung jawab itu. maka kita yang diberikan tanggungjawab itu harus bersyukur dan mengerti harus apa dan bagaimana kita sebagai orang tua mereka. Anak dalam perkembangannya baik secara fisik maupun psikis yang secara bersamaan berkembang sebagai seorang individu dalam lingkungan sosial memiliki berbagai lingkungan yang memberikan intervensi produk tingkah dan perilaku dalam seorang anak. Adapun lingkungan itu adalah :
1. Lingkungan Keluarga
Adalah awal seorang anak lahir adalah berada dalam lingkungan keluarga. dalam lingkungan keluarga kedua orang tua wajib memberikan pendidikan moral yang baik kepada anaknya melalui contoh-contoh nyata dalama kehidupan sehari-hari bukan hanya dengan menggunakan lisan yang mungkin kita sendiri melalaikannya.
2. Lingkungan Sekolah
Lingkungan ini sangat banyak berpengaruh terhadap interaksi sosial terhadap teman sebaya, karena dalam lingkungan sosial berkumpul peserta didik dengan mengelompokan usia yang relatif sama pada sebuah perkumpulan yang disebut kelas. Di dalam lingkungan sekolah warga sekolah dengan berbagai macam perannya memberikan pengetahuan serta keterampilan yang kelak dibutuhkan oleh peserta didik kelak. salah satu jenjang pendidikan pra sekolah adalah TK Islam Al Azhar 3 Cirebon. untuk lebih lanjut lihat profil TK Islam Al Azhar 3 Cirebon
3. Lingkungan Masyarakat
Lingkungan masyarakat memberikan pengaruh yang lebih luas terhadap anak karena memiliki karakter yang yang berbeda-beda sesuai dengan sosial budaya tempat tinggalnya. Gaya bahasa, perilaku serta adat akebiasaan dari kultur yang ada akan membentuk pada tingkah laku anak.
Demikian mengenai tentang lingkungan yang mempengaruhi perilaku anak. penulis menyadari masih banyak kekurangan yagn ada pada tulisan ini.